Abdul Hadi Tetapkan Enam Misi Pembangunan Kabupaten Balangan

BALANGAN, dnusantarapost.com – Bupati Balangan, H. Abdul Hadi, resmi menetapkan enam misi pembangunan Kabupaten Balangan untuk periode 2025-2030.

Misi tersebut diumumkan dalam Rapat Paripurna DPRD Balangan pada Selasa (4/3/2025) di ruang rapat paripurna DPRD Balangan, yang dipimpin oleh Ketua DPRD Balangan, Hj. Linda Wati.

Bacaan Lainnya

Dalam sambutannya, Bupati Abdul Hadi menegaskan bahwa misi ini dirancang untuk mendukung pencapaian visi Membangun Desa, Menata Kota, Menuju Balangan yang Lebih Maju dan Sejahtera.

Enam misi yang menjadi prioritas pembangunan Balangan ke depan adalah pengembangan infrastruktur dan sarana perekonomian masyarakat desa, pengembangan dan penataan kota Paringin serta kota-kota kecamatan peningkatan kesejahteraan masyarakat desa melalui optimalisasi sektor pertanian, perkebunan, peternakan, pariwisata, dan ekonomi kreatif.

Meningkatan kualitas pendidikan dan kesehatan masyarakat Balangan, mewujudkan kehidupan agama, budaya, dan sosial masyarakat serta pemerintahan yang harmonis, dan meningkatkan kualitas birokrasi pemerintahan yang melayani dan inovatif.

Bupati Abdul Hadi menjelaskan bahwa tahapan awal dari implementasi misi ini adalah menerjemahkan visi dan misi ke dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kabupaten Balangan.

“Itu di aturan, jajaran birokrasi diberi waktu enam bulan untuk menerjemahkan. Setelah diterjemahkan ke RPJMD, lalu dituangkan lagi ke Rencana Strategis (Renstra),” ujarnya.

Renstra ini nantinya akan menjadi pedoman bagi seluruh dinas dalam menyusun program dan perencanaan kerja. Ia optimistis bahwa jika semua program dijalankan dengan baik, manfaatnya akan dirasakan oleh masyarakat, baik di desa maupun di perkotaan.

Selain itu, Abdul Hadi juga menekankan pentingnya evaluasi terhadap kinerja pemerintahan pada periode sebelumnya. Evaluasi ini bertujuan untuk memaksimalkan pelayanan kepada masyarakat dan memastikan pembangunan berjalan lebih efektif serta sesuai dengan kebutuhan masyarakat Balangan.

“Dengan evaluasi yang tepat, kita bisa mengetahui apa yang harus diperbaiki dan bagaimana pelayanan bisa lebih optimal,” tambahnya.

Pemerintah Kabupaten Balangan berharap, dengan adanya misi pembangunan yang jelas dan strategi implementasi yang terencana, visi untuk menjadikan Balangan lebih maju dan sejahtera dapat tercapai dalam lima tahun ke depan.

Pos terkait