KOTABARU, dnusantarapost.com – Sebuah speedboat berukuran 40 PK yang ditumpangi 9 orang tenggelam di perairan Pulau Burung, Tanjung Batu, Kabupaten Kotabaru pada Jumat (05/05/2023).
Kapolres Kotabaru AKBP Dr Tri Suhartanto melalui Kasat Pol Airud AKP Koes Adi Dharma membenarkan adanya insiden kecelakaan laut tersebut.
Koes Adi mengatakan, speedboat nahas yang dikemudikan BH dengan jumlah 8 orang penumpang itu berangkat dari dermaga Tanjung Batu, Kecamatan Kelumpang Tengah dengan tujuan pusat Kotabaru.
Namun, saat speedboat memasuki perairan Pulau Burung, cuaca tak bersahabat disertai gelombang tinggi.
“Tiba-tiba speedboat tersebut diadang gelombang tinggi. Akibatnya, badan speedboat tersebut pecah dan tenggelam,” ungkap Koes Adi.
Setelah speedboat pecah dihantam gelombang, para korban sempat terapung-apung di sekitar Pulau Nangka sebelum akhirnya ditemukan oleh nelayan setempat yang sedang melintas.
Menerima informasi itu, Petugas Polrairud Polres Kotabaru diterjunkan langsung ke lokasi kejadian untuk melakukan evakuasi.
Atas peristiwa tersebut, 2 orang korban meninggal dunia dan 7 korban lainnya selamat.
“2 korban meninggal langsung dibawa ke rumah duka lantaran pihak keluarga menolak untuk dilakukan visum. Sementara 7 korban selamat mendapatkan perawatan medis oleh Bidokkes Polres Kotabaru,” terang Koes Adi.