BALANGAN, dnusantarapost.com -Pimpinan Sementara DPRD Balangan, Lindawati, mengajak pemerintah daerah (Pemda) dan masyarakat untuk bersinergi dalam memajukan Kabupaten Balangan. Dalam pernyataannya, Lindawati menegaskan pentingnya dukungan penuh dari Pemda dan seluruh elemen masyarakat terhadap DPRD dalam menjalankan tugas dan fungsinya demi terciptanya Balangan yang lebih maju, sejahtera, dan berdaya saing.
“Kami mengajak Pemda dan seluruh masyarakat agar bisa memberikan dukungan kepada DPRD Balangan dalam melaksanakan tugas dan fungsi untuk mewujudkan Balangan yang maju, sejahtera, dan berdaya saing,” ujar Lindawati di Balangan, Selasa (13/8/2024)
Lindawati juga menyampaikan harapannya agar kolaborasi antara DPRD, Pemda, dan seluruh pihak terkait terus ditingkatkan guna mendukung kesejahteraan masyarakat Bumi Sanggam. Ia juga tidak lupa mengucapkan terima kasih kepada anggota DPRD Balangan periode 2019-2024 atas dedikasi mereka dalam pembangunan daerah serta dalam memperjuangkan aspirasi masyarakat.
Dalam posisinya sebagai Pimpinan Sementara DPRD Balangan, Lindawati bersama Wakil Ketua Muhammad Rizkan diberi tanggung jawab untuk menyusun Alat Kelengkapan Dewan (AKD), yang mencakup Badan Anggaran (Banggar), Badan Musyawarah (Banmus), Badan Pembentukan Peraturan Daerah (Bapemperda), dan Badan Kehormatan Dewan (BKD).
Selain itu, mereka juga bertugas memfasilitasi penyusunan fraksi, komisi-komisi, serta peraturan tata tertib dewan hingga penetapan Ketua Definitif DPRD Balangan periode 2024-2029.
Dengan harapan besar pada sinergi dan kerja sama yang kuat, Lindawati optimis bahwa Balangan dapat mencapai kemajuan yang signifikan dalam berbagai aspek kehidupan masyarakatnya.