TANAH LAUT, dnusantarapost.com – Turnamen futsal antar pelajar SLTA se Kabupaten Tanah Laut (Tala) dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia resmi dimulai pada Selasa (13/08/2024) di Lapangan Aufar Futsal Pelaihari.
Pembukaan ditandai dengan tendangan bola pertama oleh Penjabat (Pj) Bupati Tala yang diwakili oleh Kepala Dinas Kepemudaan dan Olahraga (Dispora) Tala, Rudi Imtihansyah.
Rudi Imtihansyah mengatakan bahwa pelaksanaan turnamen futsal ini sebagai upaya menemukan bibit atlet potensial yang ada di Tala.
“Turnamen ini bertujuan untuk menjaring atlet-atlet junior untuk dipersiapkan ke event-event provinsi dan nasional. Terdekat akan ada pelaksanaan Porprov dan Kejurprov, termasuk event yang akan digelar oleh badan futsal,” ujar Rudi
Selanjutnya Ia menjelaskan bahwa turnamen akan digelar hingga 26 Agustus 2024. Diikuti oleh 27 SLTA/sederajat se Kabupaten Tala dengan total hadiah sebesar 22 juta rupiah.
“Kami menggunakan sistem setengah kompetisi, pola ini akan memudahkan untuk melihat atlet-atlet mana yang berpotensi untuk direkrut masuk ke badan futsal,” lanjut Rudi.
Selain turnamen futsal, dalam rangka memeriahkan HUT ke-79 RI kali ini, Dispora Tala juga menggelar turnamen bola voli dan bola tangan serta event kepemudaan. (Rsd).