TANAH LAUT, dnusantarapost.com – Anggota DPRD Kabupaten Tanah Laut Joko Pitoyo gelar halal bi halal di hari ketiga lebaran Idul Fitri I444 H dengan ‘Sahabat Jokopi’ di kediamannya komplek Dua Mas Putra, Pelaihari pada Senin (24/4/2023).

Didampingi oleh istri, Jokopi- sapaan akrabnya selain halal bi halal dengan Sahabat Jokopi juga menerima tamu dari berbagai kalangan, seperti tokoh masyarakat, tokoh agama, sejumlah Kepala Desa dari kecamatan Pelaihari, Bajuin dan Takisung.
Jokopi dengan ramah menyambut tamu yang datang dan mempersilahkan menyantap hidangan yang telah tersedia, suasana penuh keakraban terlihat di acara tersebut. Dikenal dengan sosok yang ramah Jokopi berbaur dengan para tamu yang datang.
Pada kesempatan yang sama Jokopi mengucapkan terima kasih atas kedatangan Sahabat Jokopi dan seluruh warga yang telah sudi hadir di kediamannya.
Acara halal bihalal ini sengaja di kemas dengan sederhana oleh Jokopi sehingga suasana kekeluargaan dan silahturahmi bisa terwujud di dalam acara ini tanpa sesuatu yang formal.
Tampak di momen tersebut dimanfaatkan sejumlah warga untuk foto bersama dengan anggota dewan yang terkenal suka blusukan ini.
Disela acara, kepada media ini Jokopi mengatakan halal bi halal ini digelar karena memang masih dalam suasana lebaran.
Menurutnya, halal bi halal adalah salah satu cara untuk mempererat tali silaturahmi dengan Sahabat Jokopi dan masyarakat.
“kami sekeluarga berharap hal ini dapat tambah mempererat tali silaturahmi dengan para Sahabat Jokopi agar semakin solid dalam membangun rasa kekeluargaan diantara para sahabat,” Kata Jokopi.
Terpantau, halal bi halal yang digelar sejak pagi pukul 10.00 WITA itu, baik Sahabat Jokopi maupun masyarakat terus berduyun duyun berdatangan hingga malam hari.
Salah satu ‘Sahabat Jokopi’, dari sekian banyak tamu adalah Amid. Amid mengatakan sengaja datang untuk memanfaatkan momen halal bi halal ini sebagai ajang silaturahmi dan pererat persaudaraan.
“Kami merasa senang dengan adanya halal bi halal ini. Semoga kegiatan seperti ini terus diadakan pak Jokopi tiap tahunnya,” ungkapnya.